7.08.2011

Perawatan Kulit yang Penting untuk Usia 20, 30, dan 40



Berbeda usia, berbeda pula kondisi kulit. Maka otomatis berbeda pula perawatan yang harus dilakukan untuk menjaga kulit tetap kencang dan awet muda. Simak tulisan berikut agar tahu perawatan yang harus dilakukan oleh wanita seumur Anda.


USIA 20-AN
Ini adalah usia yang paling efektif untuk memulai perawatan untuk mencegah penuaan dini.
1. Mulailah rajin memakai toner yang membantu memperbaharui sel kulit. Sesuaikan dengan jenis kulit Anda.
2. Berinvestasilah pada pelembap yang berkualitas tinggi dan mengandung SPF, setidaknya SPF 15.
3. Selalu siap sedia dengan obat jerawat dan produk-produk perawatan yang noncomedogenic, karena usia ini adalah masa di mana jerawat lebih mudah muncul.

USIA 30-AN
Selain melanjutkan perawatan dengan pelembap dan sunscreen, wanita usia 30-an juga sebaiknya melakukan beberapa hal berikut ini:
1. Mengoleskan eye-cream di daerah sekitar mata yang sudah mulai muncul kerut-kerut halus. Jika didiamkan, kerutan ini akan bertambah dalam dan membuat Anda terlihat tua.
2. Lakukan perawatan tambahan berupa masker atau peeling, setidaknya satu kali dalam dua minggu

USIA 40-AN
Saat inilah Anda mulai menemukan kerutan di wajah dan flek kecoklatan di kulit tanda penuaan, terutama jika Anda tak melakukan perawatan sejak usia 20-an. Tapi tenang, masih ada cara untuk mengatasinya.
1. Gunakan krim malam anti-aging, terutama jika kulit Anda mulai terasa lebih kering dari biasanya
2. Gunakan krim atau serum antikerut yang dibuat spesifik untuk bagian-bagian tertentu di wajah, misalnya untuk kulit sekitar mata, kulit sekitar mulut, dan sebagainya.
3. Jika di kulit Anda mulai muncul flek berwarna kecoklatan, gunakan produk spot corrector di bagian tersebut untuk meratakan warnanya.

id.promotion.yahoo.com

7.07.2011

Usia yang Tepat untuk Mulai Memakai Produk Anti-Aging

Siapa sih yang tak ingin terlihat muda saat usia sudah mencapai kepala lima? Tapi untuk mencapainya, kapan seharusnya kita mulai memakai produk antipenuaan? Haruskah kita menunggu sampai muncul keriput pertama?

Usia berapa yang paling tepat?
Jangan tunggu sampai muncul keriput. Bahkan, sebaiknya perawatan dengan produk antipenuaan dimulai sedini mungkin. Tujuannya agar kulit dirawat dalam jangka waktu lebih panjang sebelum akhirnya tanda-tanda penuaan muncul.

Bandingkan saja kulit dua orang wanita: yang satu memulai perawatan rutin sejak usia 20, yang lainnya baru memulai perawatan di usia 40. Saat kedua wanita tersebut mencapai usia 45, kulit siapa yang kira-kira terlihat lebih sehat dan lebih muda? Tentu saja yang memulai perawatan sejak dini.

Namun bukan berarti kita harus memakai krim antikerut sejak remaja. Cukup gunakan perawatan kulit standar di usia remaja (pembersih wajah, toner bila perlu, pelembap yang mengandung sunscreen, dan obat antijerawat). Menurut anjuran para ahli, di umur 20, barulah kita mulai melakukan perawatan kulit yang lebih intens dan ditujukan untuk mencegah penuaan dini.

Seperti apa bentuk perawatannya?
Tak sulit merawat kulit agar tak cepat terlihat tua. Biasakan mencuci muka di pagi hari dan sebelum tidur, dan berinvestasilah pada pelembap berkualitas tinggi. Pelembap yang baik adalah yang sesuai dengan jenis kulit masing-masing, mengandung banyak vitamin, dan mengandung sunscreen setidaknya SPF 15.

Namun, kuncinya adalah ritual. Perawatan akan jadi percuma jika dilakukan hanya sesekali. Usahakan ritual ini tak terlewat barang sehari pun.

id.promotion.yahoo.com

10 Makanan untuk Kulit Cerah dan Bercahaya

Sudah ratusan ribu rupiah Anda keluarkan untuk membeli produk perawatan kecantikan, namun kulit tak juga cerah, apalagi bercahaya. Mungkin masalahnya bukan pada krim malam Anda, tapi pada makanan yang Anda konsumsi. Berikut ini 10 makanan yang bisa membuat kulit cerah bercahaya.


1. ALPUKAT
Tak semua lemak buruk untuk tubuh. Lemak yang ada di alpukat justru adalah lemak yang membantu menetralisir lemak buruk. Dipadukan dengan vitamin E, alpukat sangat ampuh untuk mengurangi kekeringan pada kulit dan rambut.

2. BUAH BERRY
Strawberry, blueberry, raspberry, blackberry, dan berry-berry lain mengandung kolagen yang membuat kulit kenyal, halus, dan kencang.

3. TEH HIJAU
Teh hijau mengandung catechins, antioksidan yang membantu memerangi virus dan memperlambat proses penuaan.

4. KACANG-KACANGAN
Kaya vitamin A dan E. kacang-kacangan melindungi kulit dari polutan sekaligus mengurangi efek buruk sinar UV. Kacang Brazil bahkan memiliki manfaat lebih yaitu menguatkan rambut, kuku, dan membuat kulit jadi lebih kenyal.

5. IKAN BERMINYAK
Ikan yang mengandung minyak seperti sarden dan makarel memiliki asam lemak yang penting untuk membuat kulit ekstralembap dan mencegah kerutan.

6. MINYAK ZAITUN
Ini adalah salah satu bahan makanan yang baik bukan hanya untuk kulit tapi juga untuk rambut, kuku, dan kesehatan tubuh secara keseluruhan. Seperti alpukat, minyak zaitun kaya dengan lemak baik, vitamin A, dan vitamin E, untuk membuat kulit halus dan awet muda. Pilihlah Virgin Olive Oil yang belum diproses secara kimiawi.

7. YOGHURT PROBIOTIC
Kaya akan bakteri baik, yoghurt probiotic sangat bagus bagi kesehatan kulit. Penelitian menunjukkan bahwa penderia eksim pun bisa terbantu dengan asupan yoghurt probiotic setiap hari.

8. BAYAM
Sayuran favorit Popeye Si Pelaut ini adalah sumber makanan yang kaya vitamin B, C, dan E. Vitamin C dan E adalah kombinasi ampuh melawan penuaan, sedangkan vitamin E merangsang energi dan membuat kulit bercahaya.

9. GANDUM
Gandum jenis wholegrains kaya akan serat yang membantu proses pencernaan. Pencernaan lancar, racun yang mengendap di kulit pun lancar terbuang, dan kulit akan terlihat lebih cerah.

10. SEMANGKA
Ini adalah salah satu buah yang mengandung banyak nutrisi yang baik untuk kulit. Daging buahnya kaya akan vitamin A, B, dan C, sedangkan bijinya mengandung selenium, lemak baik, zinc, dan vitamin E. Semua hal ini ampuh memerangi kerusakan radikal dan penuaan dini.

id.promotion.yahoo.com

5 Langkah Mengatasi Kulit Berminyak dan Mengilap

Selain rentan jerawat, kulit berminyak juga mengganggu karena membuat wajah terlihat mengilap dan make-up pun tak bertahan lama. Lalu apa yang bisa kita lakukan untuk meminimalisir minyak pada kulit wajah?


1. Cuci muka dengan sabun maksimal tiga kali sehari
Dua kali saja sebenarnya sudah cukup, setelah bangun tidur dan sebelum pergi tidur. Jika dirasa perlu, silakan cuci muka di tengah hari. Gunakan sabun muka atau pembersih wajah yang tidak berbahan dasar krim. Hindari susu pembersih karena akan membuat kulit makin berminyak. Hindari pula terlalu sering mencuci muka, karena kulit malah akan jadi kering dan membuat kelenjar memproduksi lebih banyak minyak.

2. Selalu sedia kertas minyak
Meskipun kertas penyerap minyak ini tak dapat mengurangi produksi minyak, ia sangat berguna untuk menghilangkan kilap dari wajah dan membuat make-up tak cepat luntur.

3. Gunakan pelembap khusus kulit berminyak
Kulit berminyak pun tetap memerlukan pelembap. Namun jangan sembarang pilih, karena rata-rata pelembap berfungsi untuk melembapkan kulit kering, padahal kulit berminyak Anda tak membutuhkan kelembapan ekstra. Pastikan pelembap yang Anda pakai adalah yang oil-free dan dibuat khusus untuk kulit berminyak.

4. Gunakan toner setelah mencuci muka
Toner adalah salah satu produk yang baik untuk mengurangi kadar minyak di wajah. Tapi pastikan toner yang Anda pakai sama sekali tak mengandung alkohol. Alkohol malah akan membuat kulit jadi kering dan kelenjar minyak pun memproduksi lebih banyak minyak karenanya.

5. Gunakan kosmetik berbahan dasar bubuk (powder)
Hindari blush on dan eyshadow berbahan cream, karena akan cepat luntur dan "meleleh" di wajah Anda yang berminyak.

sumber : id.promotion.yahoo.com

Tips Membentuk Tubuh Ideal

Dua nasihat sederhana yang harus diingat untuk memiliki tubuh ideal:
1.Menjaga asupan makanan
2. Berolahraga teratur.
Mudah bukan?
Sayangnya, masih banyak orang yang lebih memilih jalan pintas untuk mencapainya, misalnya dengan operasi sedot lemak. Mari bangkit untuk mencapai tubuh yang ideal! Beberapa olahraga berikut bisa menjadi referensi Anda:

1. Lari.
Lari dikenal sebagai olah raga yang murah meriah. Berlarilah secara teratur tiga kali seminggu selama 30 menit setiap sesi untuk mendapatkan paha dan bokong yang kencang.

2. Berjalan
Tidak suka berlari? Berjalan bisa menjadi pilihan. Berjalanlah dalam tempo yang membuat Anda bernafas cepat, tetapi bukan berlari. Idealnya olah raga ini dilakukan selama 40 menit. Berjalan cepat membantu mengurangi lemak di sekitar lingkar pinggang dan memperlancar peredaran darah

3. Berenang
Selain baik untuk mengatur pernafasan, berenang membuat kira mendapatkan bahu yang kuat, kaki yang langsing, serta bisep yang sempurna. Lakukan beberapa putaran dalam kolam selama 30 menit, 3-4 kali seminggu.

4. Angkat beban
Latihan rutin 2-4 kali seminggu membantu Anda membentuk otot bisep dan trisep serta perut dan bokong yang kuat dan seksi.

5. Yoga
Pikirkanlah satu sosok yang memiliki tubuh ideal menurut Anda. Berkonsentrasi dan tanamkan keinginan memiliki tubuh ideal tersebut dalam yoga selama tiga atau empat sesi seminggu.

sumber : sehatplus.com

7.06.2011

Lima Cara Kilat Untuk Penampilan Makin Maksimal

Seringkali banyak masalah yang timbul tidak terduga dan merusak penampilan Anda. Berikut ini beberapa cara kilat untuk mengatasinya.


1. Menyembunyikan jerawat

Jerawat yang tiba-tiba timbul satu hari sebelum acara besar akan membuat penampilan Anda terganggu. Jangan panik dan memencet jerawat tersebut supaya kempis sebab sebaliknya, jerawat justru akan meradang dan bertambah besar. Lebih baik gunakan es batu untuk mengompres jerawat tersebut. Es batu akan membuat radang pada jerawat menjadi berkurang sehingga tidak membengkak. Setelah mengompresnya dengan es batu kurang lebih lima menit, pakailah “concealer” untuk menyamarkan jerawat itu. Lalu tutupi dengan foundation dan bedak.

2. Membuat rambut terlihat indah
Terkadang karena kesibukan yang padat, kita tidak sempat mencuci rambut, sehingga volume rambut menjadi berkurang. Masalah ini bisa diatasi dengan membubuhkan sedikit bedak bayi ke rambut Anda, lalu bersihkan dengan sisir sikat. Hal ini akan membuat rambut lebih bervolume walau belum keramas. Tapi jangan lupa, setelahnya Anda harus mencuci rambut dengan bersih, untuk menghilangkan sisa-sisa bedak yang menempel.

3. Wajah berminyak

Wajah berminyak akan membuat penampilan Anda terlihat kurang segar. Selalu sediakan kertas minyak khusus wajah untuk menyerap minyak tersebut. Setelah itu tambahkan bedak tipis untuk membuat penampilan Anda kembali maksimal.

4. Maskara menggumpal
Anda sudah selesai berdandan dan menyadari ada maskara yang menggumpal di bulu mata? Jangan panik dan memutuskan untuk menghapus tata rias Anda. Gunakanlah kuas maskara bekas yang sudah dicuci bersih. Sikat bulu mata Anda dengan kuas tersebut, hingga maskara yang menggumpal telah hilang seluruhnya.

5. Mata lebih segar

Kurang istirahat biasanya akan membuat mata Anda berkantung bahkan bengkak. Pertama-tama yang harus dilakukan adalah meminum banyak air untuk melancarkan sirkulasi darah dan oksigen di dalam tubuh. Mengompres mata dengan es batu juga bisa mengurangi bengkaknya. Jika memungkinkan, Anda juga bisa memakai potongan kentang untuk mengompres mata. Getah kentang telah terbukti dapat mengatasi mata bengkak dan menyamarkan lingkaran hitam di sekitar mata.

Selamat mencoba!

sumber : id.promotion.yahoo.com